Siapakah Iblis itu? Makhluk sejenis apakah Iblis itu? Iblis seringkali digambarkan sebagai sosok menakutkan dengan kepala bertanduk sambil memegang sebuah tombak trisula. Secara umum iblis dipahami sebagai biang segala kejahatan dan keburukan. Jadi siapakah iblis itu sebenarnya?
Iblis adalah salah seorang makhluk (ciptaan) Allah yang dikaruniai akal fikiran sebagaimana manusia. Sebagaimana diinformasikan dalam Qur'an bahwa ada tiga jenis makhluk berakal budi yang diciptakan Allah sang Pencipta jagat raya. Tiga jenis makhluk itu adalah : malaikat(dari cahaya), jinn(dari api), dan manusia (dari tanah).
Iblis sendiri adalah nama seorang makhluk dari jenis jinn. (Seperti juga Adam adalah nama seseorang dari jenis manusia). Bedanya kalau Adam merupakan manusia pertama, kalau Iblis bukanlah jinn yang pertama.
Ketika Allah menciptakan Adam sebagai khalifah dimuka bumi, Iblis menjadi satu satunya makhluk yang tidak menerima kenyataan tersebut. Rasa iri telah menyebabkan Iblis berani menentang Allah untuk tidak ikut menghormat kepada Adam sebagai khalifah.
Kedengkian ini berlanjut dengan keinginan Iblis untuk menggagalkan misi Adam sebagai khalifah di bumi. Itulah sebabnya Iblis tak henti hentinya menggoda adam dan anak keturunannya supaya gagal dalam menjalankan tugasnya sebagai khalifah di muka bumi
0 komentar:
Posting Komentar